FAMIGLIA JUVENTUS INDONESIA

FAMIGLIA JUVENTUS INDONESIA

Rabu, 03 Januari 2018

SCHALKE SEPAKAT PINJAM PJACA DARI JUVENTUS

FJI_Bianconeri mengharapkan sang bintang muda Kroasia mendapat menit bermain lebih banyak di Schalke selepas pulih dari cedera.

Schalke tinggal selangkah lagi menuntaskan proses peminjaman Marko Pjaca dari Juventus, demikian konfirmasi direktur olahraga mereka, Christian Heidel.
Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, sebelumnya memang sudah mengindikasikan akan meminjamkan striker berusia 22 tahun, yang belum mendapatkan kesempatan tampil di Serie A Italia musim ini.
Kesepakatan ini diumumkan langsung oleh manajemen Schalke, dengan mengharapkan proses transfer sang pemain menuju Bundesliga Jerman akan tuntas sesegera mungkin.

"Hingga saat ini, Marko Pjaca akan bergabung dengan kami esok hari [Kamis]," ungkap Heidel.
"Segalanya sudah disepakati secara verbal dan kami sudah menyiapkan rangkaian tes medis untuk esok."

Artikel dilanjutkan di bawah ini
Kedatangan bintang Kroasia tersebut akan menjadi aktivitas transfer yang kedua bagi Schalke pada bursa transfer Januari ini setelah sepakat merekrut penggawa tim nasional Jerman U-21, Cedric Teuchert dari Nurnberg.
Agen Pjaca, Marko Naletilic saat ini sudah berada di Jerman guna merampungkan proses kepindahan kliennya dari Turin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar