FAMIGLIA JUVENTUS INDONESIA

FAMIGLIA JUVENTUS INDONESIA

Rabu, 29 November 2017

DIEGO RIBAS KISAHKAN PERIODE BURUKNYA DI JUVENTUS



Diego Ribas sempat jadi harapan para Juventini, ketika jadi penggawa Juventus pada musim panas 2009.


Pada musim panas 2009 silam, Diego Ribas pernah jadi harapan besar di Juventus. Performa ciamiknya bersama Werder Bremen di Bundeliga Jerman semusim sebelumnya jadi alasan utama.

Sayangnya playmaker asal Brasil itu gagal penuhi ekspektasi. Meski tampil 44 kali di semua kompetisi pada kampanye 2009/10, Diego dicap gagal dan dijual setelah hanya bertahan selama semusim. Baru-baru ini dia lantas mengisahkan periode buruknya bersama Si Nyonya Tua, yang diakui tak pernah disesalinya.

"Ketika itu saya sebenarnya juga mendapat tawaran impian dari Bayern Munich. Bahkan lebih bagus dari yang Juventus tawarkan. Real Madrid juga menginginkan saya, kami sempat mengadakan pembicaraan," buka Diego, seperti dikutip Goal Italia.



"Namun Juve mengontak saya sampai tiga kali di pengujung musim Bundesliga [2008/09]. Selain itu semua orang mulai dari Ronaldo [Nazario de Lima] sampai pemain Brasil yang pernah bermain di sana begitu bersemangat soal Juve dan sepakbola Italia.

"Semasa saya di Juve, sebenarnya kami punya banyak pemain yang bagus. Sayangnya kami bermain tidak sebagai tim. Kami bisa saja mengakhiri musim di peringkat dua atau tiga, tapi itu [kampanye 2009/10] memang musim yang sangat sulit buat kami.

"Meski begitu, saya tidak menyesalinya. Kala itu saya memang butuh perubahan, saya butuh [berkarier] di negara baru. Jadi jika saya bisa kembali ke masa itu, saya tetap akan melakukan keputusan yang sama," pungkasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar